Best movie


Setelah sekian lama pengen ngepost cerita Up ini akhirnya sekarang kesampaian jg. Saat nonton kartun ini, mungkin ini movie yang paling menyentuh yg dikeluarin oleh Pixar menurutku. Mulai dari ceritanya yang keren sampai tokoh-tokohnya yang lucu lengkap sudah rasanya yang bikin aku jatuh hati dengan kartun yang satu ini. Gak salah klo kartun yang berjudul “UP” ini dapet banyak penghargaan. Bagi yang belum nonton movie ini, sebaiknya cepet cari filmnya terserah deh gimana dapetinnya yang jelas gak akan nyesel kalau udah nonton kartunnya. nih kalau penasaran sama ceritanya, plot Up

Banyak cerita yang menyentuh dari kartun ini dan yang buat aku nangis adalah kesetian carl dengan ellie, indah banget rasanya sekaligus iri   huhhh..... walaupun cobaan yang di dapat elllie yang membuat mereka tidak mendapatkan keturunan karena penyakit yang diiderita ellie. hidup hanya berdua hingga ajal yang memisahkan mereka. tidak bisa ku bayangkan bagaimana jika aku berada di posisi carl. bagaimana jika aku tidak bisa ikhlas menerima kenyataan bahwa orang yang aku sayangi dan bagian dari diriku sudah pergi untuk selamanya. ya allah aku takut membayangkannya, binggung rasanya jika disuruh memilih siapa yang lebih baik pergi lebih dahulu, aku takut jika ditinggal dengan orang yang kusayangi tapi aku juga sedih jika aku meninggalkannya. biarlah itu jadi rahasia ilahi....

Dibalik kesedihan pasti ada kebahagiaan dan ini yang aku suka hehehe. hadirnya sosok seorang russell. dari awal munculnya anak pramungka ini sudah membuatku tertawa. dengan polosnya ia ingin membatu carl untuk mendapatkan pin agar sabuk yang di dadanya terisi. dan dimulailah pertualangannya dengan russel. Sosok russell di film ini yang mencairkan rasa sedih ku menjadi keceriaan seorang anak yang semangat yang berjiwa penolong walau selalu membuat jengkel carl. tapi dia punya hati yang penolong saat ia menyelesaikan misinya membantu carl mencapai tujuannya ke Paradise Falls, russell memutuskan untuk menyelamatkan kevin burung raksasa yang langka. aku rasa itulah kehebatan dari seorang russell, ia anak yang pemberani. kejadian-kejadian lucu yang dialami russell dalam pertualangannya
Hingga diakhir cerita carl dan russell mendapatkan apa yang mereka inginkan serta mendapat teman baru yaitu dug ^_^.yaahhhh aku sukaaa dengan cerita yang happy ending
Share

0 komentar:

Posting Komentar